Alhamdulillah KB, TK Islam PB Soedirman telah melaksanakan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Para siswa terlihat sangat antusias, bahkan sangat bersemangat seperti atlit yang berlaga di ajang bergengsi. Hal ini sesuai dengan topik P5 yang diangkat yaitu : “Aku Ingin Sehat dan Tangguh Seperti Atlit”.
Salah satu hal yang mendasari projek ini adalah keadaan peserta didik yang perlu mendapatkan stimulus berupa figur yang memiliki tubuh sehat dan kepribadian tangguh, tidak mudah mengeluh apalagi menyerah. Figur atau role model itu ada pada atlit berprestasi.
Seorang atlit berprestasi pastinya mendapatkan prestasinya tidak instan, ada proses latihan dan disiplin diri yang ketat terutama mengenai kesehatan tubuhnya. Hal ini jugalah yang akan diperkenalkan kepada peserta didik, bagaimana pola hidup sehat.
KB, TK Soedirman sebagai lembaga pendidikan Islam tentunya pada setiap kegiatannya berusaha menanamkan nilai-nilai keislaman, seperti pada P5 ini. Anak-anak diperkenalkan tentang olahraga yang direkomendasikan oleh Nabi Muhammad SAW dan tata cara berwudhu yang benar, dimana berwudhu sangat berpengaruh terhadap kesehatan tubuh.
Projek pertama di tahun ajaran 2023-2024 ini mengambil tema “Berkerja Sama dan Kita Semua Bersaudara” dengan durasi waktu pelaksanaanya satu pekan dimulai hari Rabu,6 September 2023 hingga Rabu 13 September 2023. Ada 4 tahapan yang dilakukan pada P5 ini yaitu kenali, selidiki, lakukan, dan genapi.
Pada tahap kenali guru menjelaskan tentang hidup sehat. Memperkenalkan cara mencuci tangan yang benar dan makanan sehat. Pada tahap awal projek ini guru juga memperkenalkan tentang olahraga yang direkomendasikan Nabi Muhammad SAW yaitu berenang,memanah,berkuda,dan bela diri.
Kemudian pada hari ke dua yaitu tahap selidiki, sekolah menghadirkan para atlit yang berprestasi dari cabang olahraga pencak silat, panahan, dan atletik. Mereka memperoleh medali di ajang nasional maupun internasional. Ada juga atlit cilik dari cabang olah raga sepeda yang kebetulan bersekolah di KB Soedirman yaitu Aulian.
Pada tahap selidiki ini anak-anak mendapatkan penjelasan dari para atlit tentang cabang olah raga yang mereka tekuni, perjuangan mereka dari nol hingga mendapatkan prestasi, memperagakan beberapa gerakan seperti cara melempar tolak peluru, start lomba lari, memanah, dan gerakan jurus tunggal silat.
Pada hari ke 3 projek yaitu tahap lakukan anak-anak bermain atraktif yang menantang dan dapat melatih motorik kasar mereka. Guru menyiapkan permainan atraktif tersebut di halaman sekolah. Para peserta didik terlihat melakukannya sangat bersemangat layaknya seorang atlit yang berlaga di ajang bergengsi.
Pada hari berikutnya masih tahap melakukan. Pada tahap ini peserta didik mendapatkan penjelasan tentang tata cara berwudhu yang benar serta manfaatnya untuk kesehatan tubuh, serta mempraktikkannya langsung di tempat wudhu Masjid PB Soedirman.
Penutup dari projek ini adalah tahap genapi. Pada tahap ini peserta didik mendapatkan penjelasan tentang kesehatan, keutamaan dan manfaat kacang ijo, cara menggosok gigi yang benar, makan bubur kacang ijo, gosok gigi setelah makan, lalu diakhiri dengan foto perkelas.
Pada tahap genapi bertepatan dengan hadirnya bapak pengawas TK Kecamatan pasar Rebo yaitu Bapak Drs.Joko Suyono. Karenanya ketika kegiatan foto kelas, bapak pengawas turut serta, hingga genaplah kegiatan P5 KB,TK Islam Pb Soedirman pada semester satu ini.